Cara Mengecilkan Foto Secara Mudah Jadi 300 Kb, 200 Kb dan 100 Kb

Cara Mengecilkan Ukuran File Foto Secara Mudah dan Cepat

Belakangan ini banyak nitizen yang mencari cara mengecilkan ukuran file foto secara mudah dan benar. Biasanya ini berlaku ketika ingin upload keperluan daftar CPNS, Bintara Polisi, maupun instansi pemerintah.

Sebab ukuran foto yang di upload tidak boleh lebih dari 300 Kb. Namun biasanya hasil jepretan foto beresolusi besar, dan apabila kapasitasnya di kecilkan bukan tidak mungkin akan pecah atau buram.

Bacaan Lainnya

Lantas, bagaimana tips mengecilkan ukuran foto jadi 100 Kb, 200 Kb bahkan 300 Kb. Terlebih tanpa mengurangi kualitas foto agar terlihat bagus tidak buram.

Nah pada kesempatan kali ini berikut informasi tentang cara kecilkan ukuran foto tanpa terlihat buram alias burik.

Cara Mengecilkan Ukuran File Foto Secara Mudah dan Cepat

Menggunakan PhotoScape X Bagi Pengguna Windows 10

Untuk anda yang kini menggunakan windows 10 pada perangkat laptop maupun komputer. Adapun aplikasi editor foto paling mudah di operasikan dan di pahami ialah PhotoScape X. Dengan aplikasi tersebut segala jenis editan foto bisa anda lakukan, bahkan tampilan aplikasi yang modern serta mudah di pahami.

Selain itu terdapat pula beragam fitur lengkap penunjang editor foto secara gratis. Menariknya anda bisa mengecilkan ukuran file foto secara dimensi ataupun kapasitasnya dengan sangat mudah. Sebelum lanjut cara penerapan, sebaiknya anda instal dahulu aplikasi PhotoScape X di perangkat laptop atau komputer.

Dari pada anda bingung silahkan klik tombol download di bawah ini untuk unduh aplikasi PhotoScape X.

Setelah anda mendownload dan instal APK tersebut. Langsung saja buka aplikasinya dan masuk ke menu editor.

Insert atau masukkan gambar foto yang ingin di kecilkan ukurannya. Atau bisa drag drop langsung foto ke editor dengan cara tekan tombol open.

Kemudian silahkan anda tekan tombol edit yang terletak pada pojok kanan atas.

Disini anda akan di hadapkan pada fitur menu Resize dan Crop. Fitur itu berfungsi sebagai ubah dimensi sesuai keperluan dan membuang bagian foto yang tidak di inginkan.

Setelah anda mendapatkan ukuran file foto atau dimensi yang pas. Silahkan tekan tombol simpan ke komputer. Pastikan pada tulisan kualitas gambar ubah ke 80% dan tetapkan ukuran file yang di inginkan, misalnya 100 Kb, 200 Kb ataupun 300 Kb. Dan klik tombol Save.

Demikian tutorial cara mengecilkan ukuran file foto secara mudah dan cepat. Selamat mencoba.

Pos terkait