Kelebihan dan Kekurangan Gojek

Dengan berkembangnya era digital aplikasi Gojek menghadirkan layanan untuk membantu penumpang menemukan driver. Sehingga saat berada di mana saja pulang dan tidak akan kesusahan untuk menemukan sejumlah transportasi. Tapi tentu ada sejumlah kelebihan dan kekurangan Gojek. 

Bisa dikatakan, Gojek punya peranan yang tinggi terhadap perekonomian Indonesia dalam era teknologi. Terlebih aplikasi berwarna hijau tersebut populer hingga ke luar negeri, banyak masyarakat berlomba-lomba menjadi karyawannya. Sebelum itu, alangkah baiknya untuk paham terlebih dahulu mengenai Gojek, seperti berikut:

Bacaan Lainnya

Kelebihan Aplikasi Gojek

Terdapat kelebihan dan kekurangan Gojek walau menjadi aplikasi penyedia transportasi nomor satu. Walau pada saat ini juga telah terdapat sejumlah aplikasi lain yang menjadi pesaing di aplikasi hijau ini. Tetapi keberadaan aplikasi lain tersebut justru tidak pernah menyurutkan peminat dari Gojek.

Karena adanya beberapa kelebihan yang dimiliki oleh aplikasi Gojek yang tidak punya oleh para pesaingnya. Tidak mengherankan walau diterpa oleh masa pandemi beberapa waktu lalu Gojek tetap eksis hingga saat ini. Berikut penjelasan mengenai sejumlah kelebihan dari aplikasi Gojek:

1. Kelebihan Bagi Driver

Pertama dibahas terkait kelebihan Gojek yaitu bagi seorang driver.  Ini diartikan sebagai pengemudi atau orang yang bekerja di aplikasi Gojek dengan menyediakan jasa. Terlebih lagi untuk bergabung menjadi driver Gojek tergolong mudah, asal melengkapi persyaratan, berikut sejumlah kelebihannya:

  • Pertama memiliki banyak teman karena bisa berinteraksi dengan sesama driver Gojek atau dengan penumpang.
  • Kedua pekerjaan ini bisa dijadikan sampingan alias part time karena tidak memiliki waktu mengikat.
  • Ketiga besaran penghasilan sesuai dengan kerajinan dari seorang driver untuk mencari penumpang. Artinya seorang pengemudi bisa mendapatkan hasil yang maksimal jika berusaha lebih untuk menarik pelanggan.

2. Kelebihan Gojek Bagi Penumpang

Lalu masuk pada pembahasan kelebihan Gojek bagi seorang penumpang. Hal ini berarti bagi orang yang menggunakan aplikasi Gojek untuk pergi ke daerah lain. Secara umum dengan adanya bantuan aplikasi Gojek dapat memudahkan penumpang dalam mencari transportasi.

Penumpang juga tidak harus repot lagi untuk mencari ojek atau moda transportasi lain apabila berada di daerah yang baru.  Karena jika aplikasi Gojek tersedia di suatu daerah maka penumpang dengan mudah menemukan driver. Berikut berbagai penjelasan mengenai keuntungan bagi seorang penumpang:

  • Penumpang dapat mengetahui harga pasti dari ongkos yang akan dibayarkan. Karena pada aplikasi sudah tertera dengan jelas penetapan harga jadi tidak akan ada kecurangan.
  • Keamanan yang dijamin oleh aplikasi. Karena semua pengemudi terdaftar di aplikasi Gojek.  Hal ini juga bisa menjadi antisipasi perlindungan diri bagi penumpang.
  • Kemudahan dalam pembayaran yaitu bisa dilakukan secara manual yaitu membayar cash atau dengan memanfaatkan go-pay saldo elektronik. 

Kekurangan Aplikasi Gojek

Buatan manusia tidak pernah mencapai kata sempurna begitu juga halnya dengan keberadaan aplikasi. Termasuk diantaranya kelebihan dan kekurangan Gojek selalu berdampingan. Secara umum kedua hal tersebut selalu dirasakan oleh penumpang serta karyawan yakni pengemudi Gojek. 

Tetapi sejumlah kekurangan yang ada ini tidak menjadi permasalahan besar. Karena semua masih bisa diatasi dengan berbagai langkah mudah dan opsi lainnya. Berikut penjelasan mengenai kekurangan yang ada di aplikasi Gojek:

1. Kekurangan Bagi Driver 

Tidak hanya punya berbagai keuntungan ternyata driver juga mengalami kesulitan saat menggunakan aplikasi Gojek.  Contohnya saja terdapat beberapa aturan mengikat. Yaitu aturan pakaian yang harus dipatuhi oleh seorang pengemudi atau karyawan Gojek.

Tidak jarang juga seorang pengemudi harus memiliki sifat sabar apabila menghadapi penumpang yang bersifat kurang baik. Tapi terkadang tidak semua pengemudi punya masalah yang sama. Berikut kekurangan dari aplikasi ini: 

  • Pertama waktu kerja yang tidak tetap serta jumlah penghasilan yang tidak pasti.
  • Kedua, orderan tidak terbagi rata untuk setiap membernya. 
  • Ketiga adanya rating pengemudi yang kadang tidak sesuai diberikan penumpang.

2. Kekurangan Bagi Penumpang 

Selain itu juga ada beberapa kekurangan aplikasi Gojek bagi penumpang. Diantaranya penumpang tidak akan bisa memilih sesuka hati driver. Selain itu, apabila terjadi kesalahan atau perubahan arah maka harus membayar lebih.

  • Pertama untuk mengakses aplikasi harus bermodal internet dan Android.
  • Kedua untuk pemesanan Go-Food sering lambat layanan serta harga lebih mahal. 

Itulah penjelasan mengenai kelebihan dan kekurangan Gojek. Dengan adanya penjelasan tersebut diharapkan dapat membantu pengguna memahaminya, atau juga jika ingin bergabung menjadi karyawan aplikasi hijau satu ini.

Baca Juga: Kelebihan dan Kekurangan Firewall di Dunia Internet

Pos terkait