4 Cara Mengatasi Kamera HP Buram dengan Mudah

cara mengatasi kamera hp buram

Kamera HP buram termasuk masalah yang paling dihindari bagi para para pengguna yang memiliki hobi dalam fotografi. Untuk itu, pengguna perlu mengetahui cara mengatasi HP buram yang mudah dilakukan sendiri.

4 Cara Mengatasi Kamera HP Buram Anti Ribet

Ingin tahu caranya? Berikut ini penjelasan lengkapnya:

Bacaan Lainnya

1. Bersihkan Lensa Kamera Menggunakan Kain Microfiber

Adanya kotoran yang atau sidik jari yang menempel pada lensa kamera dapat membuat kamera tersebut buram. Hal ini juga sangat mempengaruhi kualitas foto yang dihasilkan. Sehingga membersihkannya menggunakan kain microfiber menjadi salah satu cara mengatasi kamera HP buram.

Kain microfiber dinilai mampu menghilangkan kotoran pada lensa kamera secara maksimal. Selain itu, juga mudah ditemukan di toko optik. Langkah membersihkan lensa kamera menggunakan kain microfiber juga sangat mudah, yaitu:

  • Ambil kain microfiber terlebih dahulu.
  • Gosokkan pada bagian lensa kamera HP hingga semua kotoran hilang.
  • Buka HP dan coba tes kamera.
  • Jika kotorannya sudah hilang sempurna, maka kamera akan jernih kembali.
  • Jika masih buram, coba bersihkan ulang hingga kamera menjadi lebih jernih.

2. Gunakan Selotip

Apabila kamera HP buram, pengguna bisa mencoba trik yang satu ini. Menggunakan selotip yang ditempelkan di lensa kamera dapat membuat hasil foto menjadi lebih jelas dan tidak buram. Ini termasuk trik menarik yang bisa dicoba karena mudah dilakukan. Simak beberapa langkahnya:

  • Siapkan selotip terlebih dahulu.
  • Potong bagian selotip yang masih bersih dan terbebas dari kotoran menggunakan gunting atau cutter.
  • Bersihkan lensa kamera HP.
  • Tempelkan selotip yang telah dipotong sebelumnya pada lensa kamera HP.
  • Lakukan dengan hati – hati agar hasilnya rapi dan tidak bergelembung.
  • Pastikan selotip sudah menempel dengan sempurna di lensa kamera HP.
  • Cobalah foto sebuah objek dan hasilnya akan terlihat lebih jelas.

3. Gunakan Minyak Kayu Putih Untuk Membersihkan Lensa Kamera HP

Tidak hanya menghangatkan badan, kegunaan minyak kayu putih lainnya ialah untuk mengatasi kamera HP yang buram. Minyak kayu putih dapat mengangkat debu dan kotoran yang menyelimuti lensa kamera HP secara maksimal.

Cara ini bisa dikatakan tidak ribet karena minyak kayu putih sendiri sangat mudah ditemukan disekitar. Ikuti langkah – langkah berikut ini jika hendak mencoba membersihkan lensa kamera HP menggunakan minyak kayu putih:

  • Siapkan terlebih dahulu minyak kayu putih dan selembar tisu atau kain yang halus.
  • Teteskan minyak kayu putih secukupnya di lensa kamera HP.
  • Oleskan secara perlahan menggunakan tisu atau kain hingga seluruh bagian lensa kamera HP bersih.
  • Lalu coba gunakan kamera secara normal dan hasil fotonya akan terlihat jelas.

4. Ganti Lensa Kamera HP

Apabila setelah melakukan beberapa cara yang telah disebutkan sebelumnya masalah kamera HP buram masih juga belum teratasi. Mungkin ganti lensa kamera HP bisa dijadikan sebagai bahan pertimbangan supaya kameranya bisa jernih kembali.

Jika pengguna bisa membongkar HP, maka ganti lensa kamera HP bisa dilakukan sendiri. Untuk komponen lensa kamera barunya bisa dibeli dengan mudah dan cepat secara online dengan kisaran harga 25 hingga 75 ribu.

Namun, jika tidak memiliki kemampuan membongkar HP, ada baiknya jika mengganti lensa kamera HP dilakukan di tempat service. Biasanya, biaya perbaikan tersebut berkisar antara 100 hingga 250 ribu tergantung lokasi tempat service.

Itu dia 4 cara mengatasi kamera HP buram yang bisa dilakukan dengan mudah. Cara – cara tersebut sangat efektif untuk mengembalikan kamera HP supaya jernih lagi dan membuat hasil fotonya menjadi lebih jelas.

Pos terkait